Camping Riverside Murah
Apakah Anda berminat untuk melakukan camping bersama keluarga atau teman yang tidak menguras kantong? Maka pilihan yang tepat adalah melakukan camping riverside murah di situ cileunca, Banudng Pangalengan. Anda akan mndapat kesempatan untuk menikmati keindahan alam sambil menikmati waktu yang berkualitas bersama dengan keluarga dan teman – teman.
Glamping di Situ Cileunca Pangalengan Bandung.
Camping atau glamping di riverside murah Situ Cileunca, Pangalengan merupakan solusi liburan untuk menikmati suasana alam dengan konsep yang beragam mulai dari pegunungan, hutan, hingga danau. Dengan konsep camping yang tidak perlu ribet untuk mempersiapkan perlengkapan. Karena fasilitas yang disediakan sudah sangat memadai.


Camping Riverside murah
Waterfall Advanture adalah salah satu operator penyedia layanan dan jasa persewaan peralatan outbound atau camping Situ Cileunca, Pangalengan Bandung. Tempat Camping riverside murah ini tentunya berada di luar pusat kota. Sehingga Anda bisa merelaksasikan tubuh dan pikiran Anda dengan udara yang bersih dan sejuk.
Berberapa tempat wisata di Situ Cileunca, Pangalengan mampu menarik perhatian karena menyajikan tempat penginapan yang menampilkan view indah dengan fasilitas dan konsep yang unik. Tidak dapat di tampik, konsep camping riverside murah juga menarik minat para wisatawan atau traveler.
Camping Riverside Situ Cileunca
Pada akhir tahun 2021, Situ Cileunca menambah tempat wisata baru yang mampu menarik para wisatawan yaitu Namu Hejo Riverside Camping, di kawasan Hutan Pinus Rahong, Pangalengan. Selain tempat wisata Namu Hejo, ada beberapa groud camping riverside murah di Hutan Rahong yang bisa menjadi opsi Anda. seperti :
Muara Rahong Hills, Rahong Glamping Ground, Lembah Pineus Rahong, Baru Pineus Riverside, Palayanagn Asri Riverside, Sora Cai Reiversite, Camping Ground Legok Reret, dan masih banyak lagi.
Selain menyajikan lokasi wisata hutan rahong, ada beberapa ground camping riverside murah Situ Cileunca yang lebih mudah terjangkau oleh kendaraan dengan harga murah. Seperti :
di ecoethno leadcampsite, teras danoe camp sire, cileunca lakeside, green corner camping pangalengan, palayangan river dan masih banyak lagi. lokasi ground camping yang terletak di pesisir danau Situ Cileunca menyajikan pemandangan danau yang tenang dengan bukit –bukit indah yang terhampar.
Paket camping keluarga riverside situ cileunca
Waterfall Adventure adalah salah satu operator yang memenuhi perlengkapan dan menyediakan paket liburan yang lebih murah dan terlengkap. Selain berkemah, Anda juga bisa menikmari wahana wisata lainnya sperti outbound, paint ball, flying fox, rafting dan masih banyak lagi.
Fasilitas Camping riverside Situ Cileunca
Biaya camping riverside di situ cileunca cukup murah. Hanya Rp.150.000/4 orang, Anda sudah mendapatkan fasilitas camping riverside murah yang kami sediakan. Antara lain sebagai berikut :
Tenda dome siap pakai dengan kapasitas 4 hingga 6 orang, kasur, bantal, sleeping bag atau selimut, lampu tenda, toilet yang memadai dilengkapi dengan water heater, listrik, dan api unggun.
Paket camping Bandung Pangalengan
Waterfall adventure juga menyediakan paket wisata pangalengan dengan pilihan wahana yang lengkap mulai dari paket very low, low, hingga paket sensasional. Untuk detail harga paket dan fasilitas yang di dapatkan. Anda bisa mengeceknya pada menu paket camping kami klik di sini
Baca Juga : Paket Camping Pangalengan Situ Cileunca
Untuk harga paket camping riverside murah yang kami sediakan sudah termasuk biaya tiket masuk, parkir hingga menikmati wahana rafting, paintball dan masih banyak lagi. Temukan paket terbaik untuk liburan Anda hanya di Waterfall Adventure.
Camping Riverside Murah di Hutan Pinus Rahong Situ Ciluenca
Wanawisata Rahong merupakan tempat wisata bernuansa alam yang dibagi menjadi enam klester yaitu : Hutan Pinus Rahong, Datar Pinus, Singkur, Kampung Singkur, Bukit Rahong, Jembatan Rahong. Dengan keenam tempat yang menyajikan wahana yang berbeda dan tempat yang lebih menantang.
Harga Tiket Masuk Hutan Pinus Rahong.
Harga tiket masuk di Hutan Pinus Rahong terbilang cukup murah. Namun, untuk menikmati wahana di setiap klaster ada tambahan biayanya. Kisaran harga yang ditawarkan juga berbeda- beda tergantung dari kelengkapan fasilitas yang tersedia. Selain itu, keenam klaster juga menawarkan pemandangan alam dan sensasi wisata yang berbeda.
Harga Tiket Masuk | |
Rp 10.000 | |
Biaya Parkir Kendaraan | |
Motor | Rp 5.000 |
Mobil | Rp 10.000 |
Jam Operasional
Jam Operasional | |
Setiap Hari | 06.30 – 18.00 WIB |
Camping Ground Buka 24 Jam |
Namun, dikarenakan kondisi jalan menuju hutan ahong yang cukup ekstrim, ada baiknya berkunjung saat pagi atau siang hari. Selain itu, badan jalan yang menuju lokasi yang lebih sempit .
Apa saja wahana atau aktivitas menarik selama di hutan pinus rahong?
Hutan pinus rahong menawarkan beberapa aktivitas menarik seperti camping riverside murah. Selain itu untuk akses yang mudah dijangkau karena lokasi yang saling berdekatan. Setiap klaster manyajikan Atraksi wanawisata Rahong menyajikan wahana tesendiri. Antara lain sebagai berikut :
Paintball, flying fox, rafting, hingga camping dan masih banyak lagi. Karena keindahan dan fasilitas yang memadai, tidak jarang tempat ini menyuguhkan konser musik hingga gathering.
Hutan Pinus Rahong
Klaster pertama yaitu Hitan Pinus Rahong, di mana terdapat beberapa wahana atau permainan yang menarik seperti flying fox, paint ball, dan beberapa camping ground hingga fun game. Untuk harga setiap aktivitas dikenai biaya mulai dari 15.000-an dengan tiket masuk Rp.5000.
Selain mencoba beberapa wahana, Anda juga bisa sekedar menikmati keindahan hutan pinus yang rimbun atau berfoto. Karena ada beberapa spot yang bisa Anda abadikan di memori handphone atau kamera Anda.
Datar Pinus
Klaster selanjutnya yaitu area yang di khususkan untuk kegiatan camping, dengan konsep yang berbeda. Pertama konsep menggunakan tenda dome, kedua menggunakan kendaraan pribadi (jeep camp pribadi) yang masuk ke dalam area.
Wisata Alam Sungkur
Pada Klaster ini, terletak di pinggir sungai Palayangan. Terdapat warung pinggir sungai yang biasanya digunakan sebagai tempat istirahat peserta rafting. atau sering disebut Rest Area perahu arung jeram. Selain itu, pada kaster ini Anda bisa menikmati pemandangan hutan pinus dengan berjalan di pesisir sungai. Tersedia juga penginapan sederhana berbentuk kabin dengan harga mulai dari Rp. 250.000,- an
Wisata Kampung Singkur
Berbeda dengan wisata alam singkur, fasilitas pada area ini lebih bervariasi. Meskipun sama-sama terletak di pinggir sungai palayangan. Ada beberapa pilihan penginapan untuk glamping di pinggir sungai, dan beberapa kegiatan outbound lainnya seperti tubing, offroad, rafting, dan masih banyak lagi. Untuk harga reservasi mulai dari
Rp. 20.000
Bukit Rahong
Merupakan salah satu spot yang digunakan untuk area swafoto saja. Ada beberapa spot yang memang telah disediakan oleh pengelola sehingga foto Anda semakin menarik. Klaster ini juga bisa menjadi area untuk mengadakan acara seperti reuni ataupun arisan.
Jembatan Rahong
Klaster terakhir adalah jembatan Rahong. Pada klaster ini merupakan tempat peniipan kendaraan. Karena beberapa kawasan alam singkur, bukit rahong dan kampong singkur tidak memiliki area parkir.
Anda bisa merasakan sensasi kemah di pesisir sungai tengah hutan. Anda juga bisa mencoba memancing, hingga berkumpul menikmati keindahan.
Rute dan lokasi Pinus Rahong berasa di Pulosari, Pangalengan, Bandung. Dengan akses menuju hutan yang mudah dan cukup mengikuti jalan besar hingga sampai ke pusat pangalengan dan menuju lokasi wisata situ cileunca. Untuk rute perjalanan menggunakan mobil pribadi dari arah Jakarta, Anda bisa memilih keluar di gerbang tol Buah Batu dan menuju persimpangan kearah pangalengan.
Perlengkapan lainnya yang harus disiapkan
Suhu udara pagi Hari di situ Cileunca bisa mencapai 15ºC. Alagi jika Anda berencana camping riverside murah di hutan Rahong. Untuk suhu di hutan Rahong bisa mencapai 13ºC. oleh sebab itu sangat diwajibkan untuk membawa pakaian yang tebal.
Anda juga bisa membawa bahan makanan atau peralatan maakanan untuk masak bersama teman di sana. Selain itu, Anda bisa mempersiapkan obat pribadi dan perlengkapan mandi. Untuk area mandi telah tersedia dan memadai.
Camping riverside murah Menerapkan konsep wisata yang menyenangkan dan kekeluargaan sehingga sangat cocok sebagai acara outboung management training, family atau employe gathering, camping ground, wisata alam, study tour dan banyak lagi.
Meskipun camping riverside dibandrol dengan harga yang murah, tidak berarti Anda harus mengorbankan kenyamanan. Karena fasilitas yang bisa Anda dapatkan sangat lengkap. untuk pemesanan hubungi kami dengan klik icon di bawah ini